An Explanation About Is Learning Inheritance Really Difficult? By Ahmad Sarwat, Lc. MA.
Aplikasi Android ini adalah Penjelasan Tentang Benarkah Belajar Waris Itu Susah? Oleh Ahmad Sarwat, Lc. MA. Dalam format Pdf.
Benarkah belajar ilmu waris itu susah?
Jawabanya benar, benar dan benar sekali. Ya, diantara ekosistem ilmu-ilmu keislaman, ilmu waris termasuk genre kelompok ilmu yang susah dipahami.
Di kalangan santri dan para mahasiswa Islam, nampaknya sulitnya belajar dan menguasai ilmu waris sudah muttafaqun alaihi, kalau tidak mau dibilang ijma'.
Padahal ilmu ini bagian utuh dari syariah Islam, atau lebih disebut merupakan bagian dari ilmu fiqih yang kita pakai sehari-hari dalam kehidupan.
Namun dari semua bab fiqih, memang bab faraidh atau mawaris termasuk bab yang cukup berat untuk bisa diajarkan kepada murid-murid, jangankan muridnya, bahkan gurunya pun susah memahaminya. Dan kalau gurunya saja sudah tidak paham, jelas pasti muridnya pun akan lebih tidak paham lagi. Dan kalau murid macam itu nantinya mengajar, dengan segala ketidak-pahamannya, maka muridnya lagi, dan murid lagi, dan muridnya, lagi lebih tidak tidaktidak tidak dan tidak paham lagi.
Buku yang ditangan Anda ini adalah sebuah kisah dari pengalaman Penulis yang merasakan betapa susahnya belajar ilmu yang satu ini.
Penulis pernah merasakan bagaimana tidak enaknya jadi mahasiswa yang tidak lulus kuliah di mata kuliah ilmu faraidh.
Penulis merasakan langsung bagaimana sedihnya ketika keluar dari ruang ujian dengan kertas yang masih kosong tak terisi. jangankan jawabannya, bahkan pertanyaannya pun tidak Penulis pahami. jadi apa yang mau dijawab.
Namun setelah itu Penulis seperti mendapat hidayah dan seberkas cahanya di tengah gelapnya awam hitam. Seberkas cahaya itulah yang semakin lama sekamin membesar dan membesar sehingga akhirnya bisa mengusir semua awam gelap di belakang.
Dan saat ini Penulis merasa berkewajiban untuk berbagi pengalaman dan perasaan, serta berbagi pengalaman dalam memahami ilmu yang semakin langka.
Tentu Penulis tidak menganggap ini sebagai penemuan dan hak paten milik Penulis. Hanya saja Penulis mendapatkan banyak kemudahan ketika meneliti cara ini. Lalu tidak salah kalau Penulis lantas berbagi dengan teman, sahabat, keluarga, jamaah pengajian dan masyarakat luas.
Bila metode ini dianggap bisa mempermudah jalan untuk memahami ilmu waris, tentu Penulis bersyukur sudah bisa memberikan kemudahan. Tapi kalau metode ini dianggap biasa-biasa saja, tidak ada yang istimewa, ya memang pada dasarnya biasa-biasa saja dan tidak ada yang istimewa.
Mudah-mudahan isi materi dari Aplikasi ini dapat bermanfaat untuk introspeksi diri dan berbenah yang lebih baik dalam kehidupan sehari-hari.
Mohon berikan kami Ulasan dan masukan untuk perkembangan Aplikasi Ini, Berikan Nilai Bintang 5 untuk memberi rasa semangat pada kami dalam mengembangkan aplikasi-aplikasi bermanfaat lainnya.
Selamat membaca.
Disclaimer :
Semua konten dalam aplikasi ini bukan merek dagang kami. Kami hanya mendapatkan konten dari mesin pencari dan situs web. Hak cipta dari semua konten dalam aplikasi ini sepenuhnya dimiliki oleh pencipta yang bersangkutan. Kami bertujuan untuk berbagi ilmu dan memudahkan belajar bagi pembaca dengan aplikasi ini, jadi tidak ada fitur download dalam aplikasi ini. Jika Anda adalah pemegang hak cipta dari file konten yang terdapat dalam aplikasi ini dan tidak suka konten Anda ditampilkan, silakan hubungi kami melalui pengembang email dan beri tahu kami tentang status kepemilikan Anda pada konten tersebut.
Aplikasi Android ini adalah Tasyjir Alfiyah Imam Ibnu Malik dan Syarah Ibnu...
Aplikasi Android ini adalah Penjelasan Tentang Maksud Dari Kaidah Tafsir Oleh Ahmad...
Aplikasi Android ini adalah Penjelasan Tentang Ummahatul Mukminin Para Istri Nabi Oleh...
Aplikasi Android ini adalah Tentang Rancangan Undang-undang Hukum Kewarisan Islam Oleh Ahmad...
Aplikasi Android ini adalah Penjelasan Tentang Maksud Dari Ayat-ayat Waris Oleh Ahmad...
Aplikasi Android ini adalah Penjelasan Menunda Pembagian Waris Antara Larangan Dan Tantangan...
Created with AppPage.net
Similar Apps - visible in preview.