Back to Top
Ekonomi Mikro Islam Screenshot 0
Ekonomi Mikro Islam Screenshot 1
Ekonomi Mikro Islam Screenshot 2
Ekonomi Mikro Islam Screenshot 3
Free website generator for mobile apps; privacy policy, app-ads.txt support and more... AppPage.net

About Ekonomi Mikro Islam

Aplikasi Android ini adalah Penjelasan Tentang Buku Yang Berjudul Ekonomi Mikro Islam Oleh Fahmi Medias, SEI., MSI. Dalam format Pdf.

Buku ini terdiri dari 11 (sebelas) bab yang saling berkaitan :

Bab 1 membahas teori ekonomi mikro Islam dimulai dari sejarah ekonomi mikro Islam, dilanjutkan dengan penjelasan karakteristik dan ruang lingkup ekonomi mikro Islam. Pada bagian lain dalam bab ini juga menganalisa kecendrungan ekonomi Islam baik dari sisi ilmu ataupun sebagai doktrin dalam masyarakat. Kemudian diakhiri dengan pokok- pokok pembahasan dalam ekonomi mikro Islam.

Bab 2 membahas konsep konsumsi dalam perspektif Islam. Bab ini penting untuk memberikan pengetahuan dasar konsumsi yang diberlakukan dalam Islam, bagaimana Islam mengatur etika dalam berkonsumsi. Dan diakhiri dengan pendapat tentang adanya hubungan terbalik antara riba dengan sedekah dalam konsumsi.

Bab 3 membahas perspektif Islam dalam permintaan. Bab ini mengulas banyak hal tentang jenis, hukum permintaan menurut ekonom, perilaku konsumen, dan diakhiri dengan bagaimana Islam memandang permintaan dalam perekonomian mikro.

Bab 4 membahas teori kepuasan (utility) dalam Islam. Pada bab ini Imam al-Ghazali menjadi dasar utama dalam menganalisa prinsip utility bagi setiap individu dalam masyarakat. Dilanjutkan dengan prinsip kepuasan dalam mengkonsumsi barang halal dan haram dengan adanya budget constrain yang membatasi masyarakat dalam mencapai kepuasan.

Bab 5 membahas tentang konsep dasar dalam melakukan produksi dalam pandangan Islam. Diawali dengan pengertian dari para ilmuwan muslim, dilanjutkan dengan kewajiban mendahulukan keshalehan dalam produksi. Pandangan Islam dalam maksimalisasi laba juga menjadi inti pembahasan dalam bab ini. Kemudian diakhiri dengan perbandingan pengaruh bunga dan bagi hasil terhadap pendapatan dan biaya produksi.

Bab 6 membahas tentang penawaran dalam Islam. Diawali dengan faktor yang mempengaruhi penawaran, bagaimana bentuk kurva penawaran, hubungan penawaran dengan produksi. Dari sisi Islam, pajak dan zakat memiliki pengaruh yang berbeda terhadap laba produsen. Dan diakhiri dengan kewajiban dalam melakukan internalisasi biaya eksternal yang biasa dikeluarkan oleh seorang produsen.

Bab 7 membahas tentang bagaimana pendapat ekonom muslim dalam melakukan permintaan dan penawaran. Dalam bab ini juga dibahas mekanisme pasar yang Islami dan pandangan Islam terhadap bentuk intervensi dari pemerintah dalam kegiatan penawaran dan permintaan suatu produk.

Bab 8 membahas tentang kepemilikan dalam perspektif Islam. Diawali dengan konsep kepemilikan yang terbagi menjadi 3 (tiga) macam kepemilikan (Individu, sosial, dan negara), bentuk-bentuk hal milik beserta sebab kepemilikan suatu barang. Diakhiri dengan bagaimana Islam mengatur bentuk pemanfaatan dalam harta yang dimiliki oleh ummat.


Mudah-mudahan isi materi dari Aplikasi ini dapat bermanfaat untuk introspeksi diri dan berbenah yang lebih baik dalam kehidupan sehari-hari.

Mohon berikan kami Ulasan dan masukan untuk perkembangan Aplikasi Ini, Berikan Nilai Bintang 5 untuk memberi rasa semangat pada kami dalam mengembangkan aplikasi-aplikasi bermanfaat lainnya.

Selamat membaca.



Disclaimer :
Semua konten dalam aplikasi ini bukan merek dagang kami. Kami hanya mendapatkan konten dari mesin pencari dan situs web. Hak cipta dari semua konten dalam aplikasi ini sepenuhnya dimiliki oleh pencipta yang bersangkutan. Kami bertujuan untuk berbagi ilmu dan memudahkan belajar bagi pembaca dengan aplikasi ini, jadi tidak ada fitur download dalam aplikasi ini. Jika Anda adalah pemegang hak cipta dari file konten yang terdapat dalam aplikasi ini dan tidak suka konten Anda ditampilkan, silakan hubungi kami melalui pengembang email dan beri tahu kami tentang status kepemilikan Anda pada konten tersebut.

Similar Apps

Ilmu Resep Teori 1

Ilmu Resep Teori 1

0.0

Aplikasi Android ini adalah Penjelasan Tentang Ilmu Resep Teori 1 Disusun Berdasarkan...

Cemas Minggat Rezeki Mendekat

Cemas Minggat Rezeki Mendekat

0.0

Aplikasi Android ini adalah Penjelasan Tentang Buku Yang Berjudul Cemas Minggat Rezeki...

Bahagianya Menjadi Istri

Bahagianya Menjadi Istri

0.0

Aplikasi Android ini adalah Penjelasan Tentang Buku Yang Berjudul Bahagianya Menjadi Istri...

Bahagia Tak Terbatas

Bahagia Tak Terbatas

0.0

Aplikasi Android ini adalah Penjelasan Tentang Buku Yang Berjudul Bahagia Tak Terbatas...

Aminah Rindu Bunda Rasul

Aminah Rindu Bunda Rasul

0.0

Aplikasi Android ini adalah Penjelasan Tentang Aminah Senandung Rindu Bunda Rasul Oleh...

Agar Hidup Lebih Damai

Agar Hidup Lebih Damai

0.0

Aplikasi Android ini adalah Penjelasan Tentang Buku Yang Berjudul Agar Hidup Lebih...