Back to Top
Prakarya Kerajinan Kelas 12 Screenshot 0
Prakarya Kerajinan Kelas 12 Screenshot 1
Prakarya Kerajinan Kelas 12 Screenshot 2
Prakarya Kerajinan Kelas 12 Screenshot 3
Free website generator for mobile apps; privacy policy, app-ads.txt support and more... AppPage.net

About Prakarya Kerajinan Kelas 12

Aplikasi Android ini adalah Buku Panduan Guru Prakarya dan Kewirausahaan : Kerajinan Untuk SMA / SMK Kelas XII Kurikulum Merdeka. Dalam format Pdf.

Prakarya merupakan salah satu kegiatan pendidikan yang mewadahi pelatihan praktik kewirausahaan yang apresiatif dan kreatif serta berkelindan secara komprehensif, artistik, dan analitis kritis atas ragam budaya dan artefak kekayaan lokal yang ada di Nusantara.

Kerajinan, Rekayasa, Budi Daya, dan Pengolahan adalah aspek­aspek pembelajaran yang diupayakan dapat membantu pengembangan pendidikan dalam memberikan wawasan pengetahuan seputar keterampilan hidup dan kewirausahaan yang relevan dengan perkembangan global.

Mengacu pada spektrum karakter Profil Pelajar Pancasila dengan syntax Capaian Pembelajaran Prakarya Kerajinan Fase F maka penulis memilih topik per unit secara berurutan dengan memulai aktivitas pembelajaran dari perancangan embrio karya/produk kerajinan melalui pengamatan yang terdokumentasi dalam jurnal visual.

Selanjutnya proses pengembangan bentuk melalui desain yang dikerjakan berbasis pengamatan dalam jurnal visual dilanjutkan dengan pemilihan dan pengolahan bahan hingga proses pembuatan prototype atau sampling karya. Sebelum proses akhir yakni produksi masal, dilakukan penghitungan untuk melihat peluang usaha yang dapat dilakukan terhadap produk kerajinan tersebut. Kegiatan tersebut dengan demikian dapat memberikan wawasan kepada peserta didik seputar dunia kerajinan, ekonomi dan industri kreatif.

Sehingga di masa depan, selepas peserta didik lulus dari bangku sekolah telah mengetahui setidaknya dasar pengetahuan seputar kewirausahaan dan kepekaan untuk merawat kearifan lokal secara kreatif dan memiliki nilai ekonomi. Tentunya, nilai­nilai kewirausahaan yang diajarkan melalui pengalaman, pelatihan dan perancangan produk dengan menjalani rangkaian proyek produksi menggunakan teknologi terkini dapat terwujud secara sempurna jika hal ini diamini sebagai tanggung jawab bersama antara pemerintah, masyarakat, sekolah, dan orang tua.

Penulis mengucapkan terima kasih kepada para kontributor buku yang terdiri dari seniman, perajin, desainer dan fotografer yang telah mengabadikan kerajinan­kerajinan bersejarah. Serta tokoh­tokoh wirausaha kreatif yang telah bersedia kami wawancarai dan ditulis. Hal tersebut diupayakan oleh tim penulis untuk bersama­sama merekam perkembangan ekonomi kreatif dari tokoh dan pelaku itu sendiri yang inspiratif. Bahwa, saat ini jenis pekerjaan yang memerlukan keterampilan artistik, kreativitas dan orisinal merupakan telah banyak berkembang.

Akhirnya, penulis berharap kepada masyarakat yang membaca dan menggunakan buku ini untuk dapat menggunakan embrio pembelajaran sembari mengembangkan dengan modifikasi dari guru-guru yang kreatif.

Selamat membaca dan mengaplikasikan. semoga buku ini memberikan manfaat berarti bagi pengembangan pendidikan, khususnya Mata Pelajaran Prakarya di Sekolah Menengah Atas/ Madrasah Aliyah (SMA/MA) Kelas XI.


Mudah-mudahan Aplikasi ini dapat bermanfaat dan menjadi teman setia dalam proses belajar mengajar disetiap waktu.

Mohon berikan kami Ulasan dan masukan untuk perkembangan Aplikasi Ini, Berikan Nilai Bintang 5 untuk memberi rasa semangat pada kami dalam mengembangkan aplikasi-aplikasi bermanfaat lainnya.

Selamat membaca.

Similar Apps

Buku IPAS SD Kelas VI Merdeka

Buku IPAS SD Kelas VI Merdeka

0.0

Aplikasi Android ini adalah Buku Siswa Dan Buku Panduan Guru Ilmu Pengetahuan...

Tafsir MA Kelas 10 Indonesia

Tafsir MA Kelas 10 Indonesia

0.0

Aplikasi Android ini adalah Buku Siswa Tafsir Berbahasa Indonesia Untuk MA /...

Ushul Fikih MA Kelas 11 Indo

Ushul Fikih MA Kelas 11 Indo

0.0

Aplikasi Android ini adalah Buku Siswa Ushul Fikih Berbahasa Indonesia Untuk MA...

Ushul Fikih MA Kelas 10 Arab

Ushul Fikih MA Kelas 10 Arab

0.0

Aplikasi Android ini adalah Buku Siswa Ushul Fikih Berbahasa Arab Untuk MA...

Tafsir MA Kelas 12 Indonesia

Tafsir MA Kelas 12 Indonesia

0.0

Aplikasi Android ini adalah Buku Siswa Tafsir Berbahasa Indonesia Untuk MA /...

Ilmu Kalam MA Kelas 11 Indo

Ilmu Kalam MA Kelas 11 Indo

0.0

Aplikasi Android ini adalah Buku Siswa Ilmu Kalam Berbahasa Indonesia Untuk MA...